Tafakur Alam dilaksanakan pada tanggal 17-18 Agustus 2023. Kegiatan yang dilakukan siswa di alam bebas dengan tujuan mengingat Allah melalui segala ciptaan-Nya yang ada di langit dan di bumi. Segala ciptaan-Nya begitu banyak sampai tidak terhitung. Siswa menyadari tafakur alam menumbuhkan kesadaran di dalam diri begitu penting untuk dikembangkan terkait bertahan hidup di alam bebas. Kegiatan ini menjadi wadah bagi siswa SMA IA 29 Sragen untuk menumbuhkan kesadaran untuk merawat dan mengenali bumi melalui kegiatan ini. Tentunya tafakur alam memberikan dampak positif kepada siswa yang baru belajar untuk mengenal arti dari berbagai fenomena alam yang terjadi.
Allah berfirman dalam surat Al-Imron ayat 190-191. “Sesungguhnya dalam penciptaan langit dan bumi, dan silih bergantinya malam dan siang terdapat tanda-tanda bagi orang-orang yang berakal, (yaitu) orang-orang yang mengingat Allah sambil berdiri atau duduk atau dalam keadaan berbaring dan mereka memikirkan tentang penciptaan langit dan bumi (seraya berkata), “Ya Tuhan kami, tiadalah Engkau menciptakan ini dengan sia-sia. Maha Suci Engkau, maka peliharalah kami dari siksa neraka. "
Ayat ini menjelaskan pentingnya manusia dalam menjalin hubungan baik dengan alam semesta supaya selalu mengingat akan besarnya ciptaan Allah SWT. Hal ini diharapkan dapat diterapkan oleh siswa SMA Islam Al-Azhar 29 Sragen. Kami yakin dengan kegiatan ini dapat menumbuhkan rasa percaya diri, saling menghargai dan hidup rukun antar sesama.
Kegiatan ini menjadi tempat bagi siswa lebih mengenal lingkungan dan teman lebih intens. Adanya berbagi kegiatan yang dilakukan diantaranya dari games menyenangkan yang dapat mempererat keakraban antara kakak kelas dan adik kelas. Keakraban itu juga dibentuk dalam membangun tenda-tenda antara kelompok regu serta menghiasnya menjadi tempat tinggal yang mungil dan nyaman. Acara malam hari yang ditunggu-tunggu siswa adalah api unggun yang dirangkai dengan pembacaan Dasa Dharma. Kegiatan api unggun menjadikan suasana makin lebih hikmat serta dibalut dengan berbagai tampilan dari siswa berupa tari tradisional, pantomim, akustik, drama, rebana, dan musik yang menarik mata dan menghibur. Tentunya dengan berbagai kegiatan ini semakin meningkatkan keimanan dan ketakwaan siswa SMA Islam Al-Azhar 29 Sragen.